Perubahan adalah keniscayaan, layaknya Globalisasi perubahan berada bersamanya. Program Studi Sarjana (S1) Fakultas Hukum Universitas Sebelas Maret merespon perubahan dengan melakukan penyesuaian untuk merespon tuntutan jaman.

Perubahan yang demikian tertuang dalam visi dan misi Program Studi Sarjana (S1) Fakultas Hukum Universitas Sebelas Maret, diharap perubahan ini benar-benar dapat menjadi sarana mengakselerasi kemampuan mahasiswa dalam persaingan global. Harapan lanjutannya adalah Program Studi Sarjana (S1) Fakultas Hukum Universitas Sebelas Maret dapat menghasilkan lulusan yang acceptable.

Visi

 

Visi :

Menjadi fakultas hukum yang bertaraf internasional dengan berlandaskan nilai-nilai luhur budaya nasional berdasarkan Pancasila.

 

Visi Prodi Sarjana :

Menjadi Program Studi Imu Hukum terkemuka dengan menghasilkan lulusan sarjana hukum yang professional dan bermoral berlandaskan nilai-nilai luhur Pancasila serta mampu bersaing di tingkat internasional.

  1. Menyelenggarakan pendi­dik­an tinggi hukum yang dilandasi prinsip rele­vansi, iklim akademik yang kon­du­­sif, keberlanjutan, efisi­ensi dan produktivitas untuk menghasilkan lulusan yang memiliki keahlian pro­fesi hukum yang tangguh dengan didukung kemam­puan akademik yang ber­kualitas, bermoral dan dapat bersaing di tingkat inter­nasional.
  2. Menyelenggarakan sistem penge­lo­laan organisasi lem­baga pendidikan berdasar­kan prinsip-prinsip “good governance”, mandiri dan ber­tanggung jawab.
  3. Mengembangkan sikap pro­fesional­isme daya kritis dalam rangka meningkat­kan kualitas sumber daya manusia melalui penelitian dan pengkajian persoalan di bidang hukum dan kehi­dupan masyarakat pada umumnya.
  4. Membangun dan mengem­bangkan budaya hukum melalui pengabdian kepada masyarakat sebagai bentuk tanggung jawab sosial untuk mewujudkan supre­masi hukum dan kesejah­teraan sosial.

Informasi Umum

Kepala Program Studi

Dr. Pujiyono, S.H., M.H.