Perubahan Kedua Jadwal SPMB Pascasarjana UNS Periode I Tahun 2020

Oleh Admin pada 2020-05-30

logo-uns-2.png

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
UNIVERSITAS SEBELAS MARET
SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU

Jl. Ir. Sutami No. 36 A Kentingan Surakarta 57127
Telepon: Diect (0271) 6634880 Hunting (0271) 646994 Psw. 358 Faksimile (0271) 646655
Laman: http://www.spmb.uns.ac.id Email: spmb@uns.ac.id Facebook: spmb.uns

 

PENGUMUMAN

NOMOR: 77/UN27.38/PP/2020

 

Berkenaan dengan Edaran Rektor Universitas Sebelas Maret nomor 1480/UN27/HK/2020 tanggal 14 Maret 2020 tentang Kewaspadaan Dini, Kesiapsiagaan serta Tindakan Pencegahan Penyebaran Infeksi Covid-19 di Lingkungan Universitas Sebelas Maret, ditindaklanjuti dengan Surat Edaran Nomor 13/UN27/SE/2020 tanggal 26 Maret 2020 tentang Pemberlakuan Pembatasan Aktivitas di Kampus Universitas Sebelas Maret dan Surat Edaran Nomor: 30/UN27/SE/2020 tanggal 29 April 2020 tentang Perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Aktivitas di Kampus Universitas Sebelas Maret dengan ini kami informasikan:

  1. Jadwal Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Pascasarjana UNS Periode I Tahun 2020 sebagai berikut:

    No

    Kegiatan

    Semula

    Diubah

    1

    Pendaftaran Online 

    9 Maret - 9 Juni 2020

    9 Maret - 13 Juli 2020

    2

    Pembayaran Biaya Pendaftaran 

    10 Maret - 10 Juni 2020

    10 Maret - 13 Juli 2020

    3

    Upload Dokumen/Berkas

    10 Maret - 11 Juni 2020

    10 Maret - 14 Juli 2020

    4

    Verifikasi Dokumen Oleh Panitia

    10 Maret - 12 Juni 2020

    2 - 15 Juli 2020

    5

    Cetak Kartu Tanda Peserta

    10 Maret - 13 Juni 2020

    3 - 16 Juli 2020

    6

    Ujian Wawancara (Khusus Pendaftar S-3)

    19 Juni 2020

    Ujian Online:
    27 Juli 2020

    7

    Ujian Tulis 

    20 Juni 2020

    Ujian Online:
    23, 24 atau 25 Juli 2020

    8

    Pengumuman Hasil Seleksi

    25 Juni 2020

    Diumumkan kemudian

    9

    Registrasi (Bagi yang lulus seleksi) 

    Diumumkan kemudian

    Diumumkan kemudian

    10

    Matrikulasi 

    Diumumkan kemudian

    Diumumkan kemudian

    11

    Awal Perkulihan

    Agustus 2020

    Agustus 2020

  2. Ujian Tulis dan Wawancara dilakukan secara online, informasi selanjutnya akan diinformasikan melalui Email dan WhatsApp ke masing-masing peserta.

Dengan catatan bahwa perubahan jadwal tersebut juga tetap menyesuaikan dengan kondisi penyebaran Infeksi Covid-19 di Indonesia dan Kota Surakarta pada khususnya.

Demikian untuk menjadikan periksa dan Pengumuman Ketua SPMB UNS Nomor 55/UN27.38/PP/2020 dinyatakan tidak berlaku lagi, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

 

Surakarta, 29 Mei 2020

Ketua SPMB UNS

 

 

Prof. Dr. Ir. Ahmad Yunus, M.S.

NIP. 196107171986011001