• Kekhasan Program Studi
    Kontribusi sektor perdagangan, khususnya ekspor impor terhadap perekonomian negara tergolong paling besar. Oleh karena itu, pemerintah selalu memberi perhatian lebih besar guna memajukan sektor perdagangan .Peningkatan pesat ktivitas perdagangan di sepanjang tahun tentunya membutuhkan SDM yang berkualitas dan kompetitif. Tahun 2015 menjadi awal dimulainya Mayarakat Ekonomi Asean (MEA), Kondisi ini menuntut kesiapan sumberdaya dalam bidang ekspor impor untuk semakin kompetitif.
    Program Studi Diploma Manajemen Perdagangan FE UNS terpanggil untuk mempersiapkan SDM yang memiliki keterampilan dan kompetensi perdagangan internasional guna menghadapi MEA .Di Indonesia tidak banyak perguruan tinggi yang menawarkan pendidikan mengenai perdagangan internasional. Program Studi D3 Manajemen Perdagangan merupakan salah satu Program Diploma yang menawarkan program pendidikan setingkat diploma dan berfokus pada manajemen perdagangan internasional.
    Program studi memberikan pengetahuan mendalam mengenai perdagangan ekspor-impor, manajemen jasa internasional (keuangan internasional dan pariwisata Internasional), serta keuangan internasional bagi setiap mahasiswa. Termasuk di dalamnya adalah dokumentasi ekspor impor, sistem pembayaran internasional, pengelolaan  logistik, transportasi internasional, dan manajemen kepabeanan.
  • Akreditasi
    Program Studi Diploma Manajemen Perdagangan memperoleh nilai akreditasi B berdasarkan surat keputusan  Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) No. 013/BAN-PT/Ak-XII/Dpl-III/VI/2012.  Pada tahun 2017 ini Program Studi mengajukan reakreditasi dikarenakan masa berlaku akreditasi sampai dengan 29 Juni 2017.
  • Capaian Program Studi
  1. Waktu tunggu kerja lulusan kurang lebih 3 bulan.
  2. Lulusan bekerja sesuai dengan bidang keilmuan (kompetensi) yang ditekuni.
  3. Telah menjalin kerjasama dengan Kementrian Perdagangan RI untuk pelatihan dan sertifikasi ekspor impor serta kerjasama dengan beberapa perusahaan lokal, nasional, dan internasional.
  4. Mahasiswa telah direkrut perusahaan  pada waktu melakukan program magang kerja.

Visi

Menjadi institusi pendidikan vokasional di bidang perdagangan internasional yang profesional, mandiri, kompetitif, dan unggul ditingkat nasional maupun internasional pada tahun 2025Menjadi institusi pendidikan vokasional di bidang perdagangan internasional yang profesional, mandiri, kompetitif, dan unggul ditingkat nasional maupun internasional pada tahun 2025

  1. Menghasilkan lulusan yang memiliki pengetahuan teoritis dan praktisyang memadai dalam bidang perdaganganinternasional sehingga siap memasuki dunia kerja dan  menciptakan lapangan kerja sendiri.
  2. Meningkatkan kualitas penelitian di bidang perdagangan internasional kemudian mendesiminasikan di berbagai forum ilmiah baik nasional maupun internasional.
  3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat yang bermotivasi pengembangan ekonomi melalui perdagangan dengan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat industri.

 

 

Informasi Umum

Kepala Program Studi

Drs. Sutanto, M.Si