Prestasi mahasiswa Program Studi Biosain dapat dilihat dari banyaknya mahasiswa yang ikut serta dalam melaksanakan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (P2M) yang dilaksanakan oleh dosen. Selain itu juga ada beberapa mahasiswa Biosain yang mendapatkan beasiswa dari BPPS, PEMDA, LPDP ataupun dari instansi lainnya.

Dengan kompetensi sebagai peneliti maka alumni Program Studi Biosain diberi bekal untuk mampu bekerja di lembaga pendidikan, lembaga penelitian, instansi pemerintah maupun perusahaan berbasis bioresource.

Alumni Program Studi Biosain telah menunjukkan kinerja yang membanggakan. Alumni Program Studi Biosain sebagian besar bekerja sebagai tenaga pengajar (dosen). Beberapa bekerja di instansi pemerintah dibagian penelitian dan pengembangan.