No

Nama Kegiatan dan Waktu Penyelenggaraan

Tingkat (Lokal, Wilayah, Nasional, atau Internasional)

Prestasi yang Dicapai

(1)

(2)

(3)

(4)

1

Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) 2016

Nasional

Finalis

(Ratna Dian)

2

Program Kreativitas Mahasiswa 2016

Nasional

Pemenang

(Ratna Dian)

3

Program Kreativitas Mahasiswa 2015

Nasional

Pemenang

(Ariyani Aghta Pramesti, Ira Setiana, Febrian Ade Sugasman, Yusup Ramdani)

4

Program Kreativitas Mahasiswa 2014

Nasional

Pemenang

(Dhuhurna Putri M)

5

Kompetisi Kempo Universitas tingkat Nasional

Nasional

Juara II

(Niken Eko Bawonowati)

6

Essai

Nasional

Peserta

(Misbaqul Aziz)

7

Asian Africa Carnival Bandung

 

Nasional

Pemenang kostum terfavorit

8

Hijab Hunt Trans7 Perwakilan Surabaya Tahun 2015

Wilayah

Finalis 10 Surabaya

(Putri Karimah)

9

Lomba Catur

Lokal

Pemenang

(Diaz Lusiomala)

 

Dengan bekal pendidikan yang dimiliki, lulusan Program Studi Diploma III Manajemen Bisnis akan mampu berkarya diberbagai bidang, seperti wirausaha, perusahaan swasta, perbankan, instansi pemerintah dan instansi lainnya. Lulusan Program Studi Diploma III Manajemen Bisnis mempunyai kesempatan kerja yang cukup luas di berbagai perusahaan (baik perusahaan manufaktur maupun perusahaan jasa). Hal ini dikarenakan kompetensi yang dimiliki lulusan Program Studi Diploma III Manajemen Bisnis sangat beragam, antara lain: kemampuan dan ketrampilan dalam pengelolaan bisnis mikro baik di sektor jasa, perdagangan, dan manufaktur yang berorientasi pada pasar global ditunjang penguasaan teknologi informasi yang baik. Kesempatan kerja bagi lulusan Program Studi Diploma III Manajemen Bisnis antara lain:

  1. Operator sistem informasi perusahaan manufaktur atau jasa.
  2. Pengadministrasi pada instansi pemerintah dan swasta.
  3. Supervisor pada perusahaan manufaktur atau jasa.
  4. Account officer, teller, personal banking officer, front officer pada perbankan.
  5. Wirausaha.
  6. Pegawai Negeri Sipil dengan golongan II/c dengan pangkat Penata.

Hasil tracer pengguna lulusan tahun 2015 menunjukkan bahwa pemanfaat lulusan menilai kinerja lulusan Program Studi Diploma III Manajemen Bisnis cukup baik, hal ini juga bisa menggambarkan bahwa pemanfaat lulusan cukup puas dengan lulusan Program Studi Diploma III Manajemen Bisnis. Terkait dengan keberlanjutan penyerapan lulusan, sejak September 2007, di Fakultas Ekonomi dan Bisnis telah didirikan Career Development Center (CDC) sekarang berubah nama menjadi Internship Career Development (ICD) yang akan menjalin kerjasama dengan pihak eksternal (pengguna lulusan dan alumni) untuk dapat mendorong percepatan penyerapan lulusan. Alumni Program Studi Diploma III Manajemen Bisnis telah bekerja di perusahaan-perusahaan bonafid, antara lain: PT. Honda Prospect Motor Tbk., Astra International., Bank BRI, Bank BNI, Bank CIMB Niaga, PT. Indofood Bogasari Flour Mills, PT. Gramedia Asri Media, PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk, Panasonic, Hotel Sahid Jaya, PT. Kalbe Farma, Bank Mayapada, PT. Tirta Investama, PT. G4S, dan lain-lain.